Dishubkominfo, Singaparna – Bagi para pengemudi harus tahu beberapa tips mengemudi ketika cuaca ekstrem agar meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan.
Apalagi menjelang puncak arus balik angkutan lebaran 2025, kondisi cuaca ekstrem tengah melanda beberapa wilayah di Indonesia terutama Kabupaten Tasikmalaya.
Yuk, simak apa saja tips mengemudi saat cuaca ekstrem yang harus diketahui oleh para pengemudi.
Dilansir dari kanal Instagram @ditjen_hubdat pada Sabtu, 05 April 2025 bahwasanya ada 5 tips yang harus diketahui pengemudi ketika cuaca ekstrem.
1. Berhenti sejenak dan mencari tempat aman
Jika saat perjalanan terjadi hujan deras yang disertai dengan angin kencang, maka berhentilah dengan berteduh sebentar.
Hal ini untuk mencegah terjadinya bahaya pohon tumbang maupun tanah longsor.
Apalagi jika medan jalan yang ditempuhnya melewati tebing-tebing curam.
2. Nyalakan lampu utama dan jangan nyalakan hazard
Tujuan tetap menyalakan lampu utama saat hujan agar posisi kendaraan terlihat oleh para pengemudi lain.
Hal yang harus diperhatikan selanjutnya adalah jangan menyalakan hazard atau lampu peringatan darurat.
3. Pastikan fitur pada kendaraan berjalan baik
Para pengemudi sebelum melakukan perjalanan harus memastikan semua fitur yang ada pada kendaraan berjalan dengan baik.
Mulai dari wiper, lampu utama, sein, hingga hazard.
4. Kurangi kecepatan dalam berkendara
Pastikan kendaraan berjalan dengan normal dan jangan lebih cepat dari biasanya.
Tujuannya untuk mencegah terjadinya kendaraan tergelincir akibat dari cuaca ekstrem yang tengah terjadi.
5. Jaga jarak kendaraan dan fokus saat berkendara
Usahakan untuk selalu menjaga jarak dan batasan dengan kendaraan lain saat berkendara.
Selain itu, fokuslah dalam berkendara agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Jadilah pengguna jalan yang bijak dan patuh akan peraturan lalu lintas.***